Text
1/4 Nanti dan Kembali
Ada ¼ kehidupan yang kukagumi. Tentang mereka yang begitu rapi menata diri. Tanpa jeda memperbaiki diri. Memperjuangkan hak-hak orang lain dan diri sendiri.
Ada ¼ kehidupan yang kusenangi. Tentang apapun kabar baik dari Ilahi. Tentang hikmah yang diam-diam bersembunyi. Tentang semua keindahan di pagi hari.
Nanti & Kembali adalah novel yang berceritakan tentang berbagai pelajaran yang didapatkan Kisan selama mengalami perjalanan spiritual. Semua bermula ketika Kisan tiba-tiba bertemu sosok wanita yang kemudian menyebabkan Kisan untuk melakukan perjalanan spiritual menyusuri ruang dan waktu.
selama perjalanan ruang dan waktu itu, Kisan menyaksikan peristiwa yang dialami oleh 4 tokoh ( Keira, Olivia, Kaia, dan Zayn ) dalam tempat dan waktu yang berbeda-beda. Masing-masing mereka mengalami ujian yang teramat berat.
Di Mesir pada tahun 1994, Kisan menyaksikan peristiwa yang dialami Keira yang tidak bisa menerima kenyataan tentang siapa sosok ayahnya. Di Spanyol pada tahun 2015, Kisan menyaksikan peristiwa yang dialami Olivia yang sedang berjuang mati-matian demi pendidikan dan masa depan anak-anak di sebuah Desa.
Di Palestina Kisan juga menyaksikan peristiwa yang dialami Zayn seorang bocah Palestina yang berjuang merebut kembali Masjid Al-Aqsa ditembak oleh tentara Israel. Darah segar mengalir dari seluruh tubuhnya. Napasnya mulai hilang. Hingga akhirnya ia bersujud tenang. Menjemput syahidnya, kembali kepada Tuhan dalam keadaan bersujud, di bumi Aqsa yang mulia.
Suatu waktu, Keira, Olivia, dan Kaia bertemu di tempat yang sama sampai pada mereka bertiga bertemu dengan Zayn di Palestina.
Setelah Keira, Olivia, dan Kaia mendapatkan pelajaran-pelajaran berharga dari apa yang telah mereka alami. Mereka bertiga kembali ke peristiwa mereka masing-masing di masa lalu untuk menghindari kesalahan yang tidak ingin mereka rasakan di masa depan.
***
Tidak tersedia versi lain