Text
Kultur, Multikultur, Postkultur
Pertanyaan, apakah wacana postkolonial juga tidak bersifat kolonial ?. Jika dilihat dari asalnya, wacana postkolonial lahir dan dihembuskan oleh para pemikir yang hidup dan besar di negeri-negeri imperialis. Berdasarkan demikian, diskursus kebudayaan apapun, baik pluralisme, multikulturalisme maupun postkolonialisme, tidak dapat serta merta diterima sebagai bentuk emansipasi atas warga negara terjajah. Bisa jadi, wacana yang nampak berpihak itu merupakan bentuk hegemoni baru.
Buku ini mengkritisi konsep-konsep kebudayaan yang telah mapan melalui teks-teks etnografis dengan konteks ruang dan waktu tertentu, salah satunya tentang Indonesia.
Judul Asli: Culture, Multiculture, Postculture
Tidak tersedia versi lain