Text
Islam Liberalisme Demokrasi : Membangun Sinerji Warisan Sejarah, Doktrin dan Konteks Global
Kebangkitan islam dan demokratisasi di dunia Muslim berlangsung dalam konteks global yang dinamis. Di berbagai belahan dunia, orang beramai-ramai menyerukan kebangkitan agama dan demokratisasi, sehingga keduanya menjadi tema yang paling penting dalam persoalan dunia dewasa ini.
Akan tetapi di sisi lain, dalam pandangan para pendukung demokrasi universal, kedua dinamika itu tetap saling berlawanan. Di tengah arus besar "gelombang demokrasi ketiga", dunia islam dianggao sebagai perkecualian. Walaupun menggunakan konsepsi demokrasi terbatas yang didasarkan atas interpretasi minimal terhadap konsep pemerintahan oleh rakyat, dunia islam tetap dinilai tidak memperlihatkan tanda-tanda yang cukup baik. Ini merupakan indikasi betapa seriusnya persoalan ini. Itulah sebabnya kalangan pemikir islam merasa tertantang untuk secara sungguh-sungguh mempersoalkannya.
Para pemikir yang menyumbangkan tulisannya dalam buku ini tampaknya berpretensi untuk menuntaskan perdebatan yang sudah "mengarat" itu menuju pemahaman komprehensif
Tidak tersedia versi lain