Text
Dasar-dasar Kependidikan : Memahami Makna dan Perspektif Beberapa Teori Pendidikan
Tujuan buku ini disusun sebagai upaya untuk menampilkan identifikasi beberapa teori pendidikan yang ada dewasa ini, serta diikuti oleh analisis tentang seberapa jauh teori tersebut dapat memberikan sumbangan terhadap pengembangan pendidikan formal di Indonesia. Teori yang dimaksud adalah sebagaimana yang terdapat di Amerika Serikat. Sifatnya yang merupakan hasil konsultasi dan studi literatur di College of Education, SUNY, dan FSU. Buku ini lebih memperkaya pengertahuan calon pendidik, selain sebagai bahan perkuliahan Dasar–Dasar Kependidikan, hal ini juga mengarah kepada pemahaman prospek pendidikan di masa mendatang.
Pada Bab I (satu) berisi pendahuluan yang menjelaskan tentang tema, teori, dan perspektif pendidikan. Pada Bab II (dua) membahas tentang teori sumber daya manusia. Pada Bab III (tiga) menjelaskan tentang teori revitalisasi budaya. Pada Bab IV (empat) membahas teori rekonstruksianisme. Pada Bab V (lima) menjelaskan tentang perbandingan ketiga tersebut yang timbul dengan latar belakang perkembangan kebudayaan yang kurang lebih sama, yaitu aufklarung (zaman pencerahan) sebagai penutup zaman tengah dan pembuka zaman modern. Pada Bab VI (enam) menguraikan ke arah perspektif pendidikan, yang menjelaskan sejauh mana ketiga teori tersebut memberikan sumbangan terhadap pengembangan pendidikan di Indonesia, identifikasi beberapa kecenderungan pendidikan, dan rumusan singkat tujuan pendidikan menurut Pancasila terhadap upaya pendidikan dewasa ini.
Pada Bab VII (tujuh) merupakan penutup. Bab ini penulis melengkapi dari setiap ketiga teori dengan menyangkutkan dengan kehidupan dewasa ini yang berfungsi secara realistis untuk pembangunan Indonesia.
Tidak tersedia versi lain