Text
Entrepreneur Radikal :Catatan Inspiratif Dan Solusi-Solusi Teknis Mengatasi Tahapan-Tahapan Kritis Dalam Bisnis
ENTREPRENEUR RADIKAL
Catatan Inspiratif dan Solusi-Solusi Taktis Mengatasi Tahapan-Tahapan Kritis dalam Bisnis
BELAJAR APA DARI BUKU INI?
Tahapan Persiapan Usaha
Tahapan Memulai Usaha
Tahapan Mempertahankan Usaha
Tahapan Menikmati Kesuksesan
Tahapan Menyikapi Daur Bisnis
Setiap pengusaha sukses pasti pemah gagal. Buku ini meyakinkan asumsi itu. Bahkan, kata penulis, seberapa banyak kegagalan Anda itulah yang akan menentukan nilai dari kesuksesan Anda. Hanya saja, banyak dan pengusaha pemula yang mudah tumbang, patah semangat dan tak punya gairah lagi ketika diterpa masalah dan jatuh dalam kegagalan.
Buku ini menawarkan banyak terapi praktis untuk meminimalisir, mengantisipasi dan menghadapi kegagalan. Dalam beberapa kasus yang dicontohkan, penulis juga berani menjamin banyak kegagalan yang bisa diubah menjadi peluang dan kesempatan. Yakni, dengan mengikuti tuntunan yang dijabarkan penulis dari hasil pengalaman dan pengamatannya terhadap sejumlah pengusaha sukses terkenal.
Dengan gaya bahasa yang bernas, buku ini cocok untuk menjadi bacaan utama para pebisnis pemula yang masih buta akan seluk beluk usaha, atau para pengusaha yang tengah menghadapi kesulitan atau kegagalan.
Beginilah seharusnya seorang entrepreneur bekerja: SPARTAN punya target jelas, tak kenal putus asa dan terus mencoba. Tips dan trik dalam buku ini bisa menjadi acuan yang sangat bagus untuk melambungkan kesuksesan usaha Anda! Bob Sadino
Buku karya Pak Ridlo ini mengupas tuntas tahapan-tahapan untuk memulai usaha. Sangat membantu bagi mereka yang baru mau memulai berwirausaha. Tahap demi tahap dijelaskan dengan baik sehingga buku ini bisa jadi referensi awal Anda yang ingin memulai usaha. Sandiaga Uno
Indonesia butuh buku yang mengajak berwiraswasta secara total seperti ini. Buku karya Pak Ridlo ini memberikan pencerahan bagi kita untuk turut membangun bangsa melalui bidang usaha. Subhanallah! Ustadz Yusuf Mansur
Sentuhan-sentuhan spiritual dalam buku ini membuatnya istimewa. Tak hanya mengajak pembacanya untuk sukses berwirausaha, tapi juga menggunakan kesuksesan itu sebagai sarana mengabdi pada Tuhan dan sesama. Muslimin Nasution, Menteri Kehutanan Kabinet Reformasi Pembangunan
Tidak tersedia versi lain