Text
Buku Ajar Psikologi Industri dan Organisasi
Psikologi industri dan organisasi dibangun dari 3 macam psikologi yaitu psikologi eksprimen, psikologi umum dan psikologi deferensial. Dalam psikologi eksperimen mempelajari kejiwaan manusia dilakukan di dalam suatu tempat tertentu yang dikenal dengan laboratorium psikologi. Dalam prakteknya psikologi eksperimen di anggap tidak mampu memberikan informasi dari kondisi yang sebenarnya. Misalnya labolatorium psikologi dijadikan sebagai tempat kerja sebenarnya.
Buku ini membahas 11 bab, untuk bab pertama membahas tentang pengertian dan wawasan psikologi industri dan organisasi, bab kedua seleksi dan penempatan kerja, bab ketiga pelatihan dan pengembangan, bab keempat kondisi kerja dan psikologi kerekayasaan, bab kelima kepemimpinan dalam perusahaan, bab keenam organisasi dan kelompok kerja, bab ketujuh pengembangan dan budaya organisasi, bab kedelapan penilaian kinerja, bab kesembilan motivasi kerja, bab kesepuluh kepuasan kerja, dan bab terakhir tentang stress kerja.
Tidak tersedia versi lain