Text
Surga itu fantastik!
Bibliografi: hlm. 103-104
Dicipta dengan bentuk yang indah dan dicipta dengan keinginan yang tinggi akan keindahan merupakan nikmat terbesar manusia. Namun, hidup selalu menapak dan kaki yang berjalan, tangan yang memegang, mata yang melihat memerlukan pijakan yang indah dan nikmat.
Keinginan akan sesuatu yang fantastis pun terus diburu oleh manusia di dunia. Namun sayang, segala keindahan dan kenikmatan serta ketakjuban manusia di dunia ini di berikan oleh Allah Swt hanya 1% dari seluruh nikmat-Nya. Adapun 99% sisanya akan dicurahkan seluruhnya kepada penghuni surga. Pun ketersiksaan dan rasa sakit di dunia hanya 1%, sedangkan 99% sisanya akan Allah berikan kepada penghuni neraka.
Melihat kenyataan itu, sesungguhnya rugi bila manusia hanya mengejar dunia, apalagi berakhir di neraka, karena kenikmatan dan keindahan surga tiada bandingan, bahkan Allah Swt langsung menginformasikan bahwa kedahsyatan nikmat surga tak pernah terbayangkan sebelumnya oleh manusia. Bila di dunia saja keindahan dan kenikmatan terasa menakjubkan, apalagi di surga, segalanya menjadi fantastis dan luar biasa! Tidak percaya? Bacalah buku ini. Semoga bermanfaat!
Tidak tersedia versi lain