Text
Tauhid dan sains: perspektif Islam tentang agama dan sains
Judul asli: Tawhid and science: Islamic perspectives on religion and science
Bibliografi: hlm. 443 - 464
Indeks: hlm. 465 - 484
Tujuan utama buku ini adalah menyuguhkan diskusi mendalam tentang hubungan antara agama dan sains sebagaimana dipahami, diartikulasikan, dan dikembangkan dalam Islam selama berabad-abad. Ada banyak hubungan dalam hal ini, dan bisa diilustrasikan secara lintas disiplin ilmu dengan sebanyak mungkin contoh yang kita miliki dari sekian banyak sains-sains alam dan matematika dalam peradaban Islam sebelum gencarnya serangan dan gempuran sains Barat modern. Sains-sains ini mengungkapkan dengan jelas dan utuh dimensi-dimensi yang berbeda dari hubungan antara agama dan sains dalam lingkungan kemasyarakatan Islam.
Sebagaimana ditunjukkan dengan jelas dalam bab-bab buku ini, ide utama yang membentuk sifat dan corak hubungan tersebut adalah doktrin metafisika Keesaan Allah yang terkandung dalam penggalan pertama kalimat syahadat atau kesaksian keimanan, "Tidak ada tuhan selain Allah." Doktrin ini, yang dipahami sebagai mengejawantahkan monoteisme mutlak, dikenal dalam Islam dengan istilah "tauhid" (at-tauhid). Menurut Islam, inti agama adalah penerimaan doktrin dan pengamalan nyata tauhid dalam semua domain kehidupan dan pemikiran manusia. Ini berarti bahwa penciptaan sains oleh seorang Muslim mestilah berkaitan secara signifikan dengan doktrin tauhid.
Dalam mempraktikkan dan mengamalkannya, kaum Muslim menghubungkan sains dengan tauhid dengan cara memberikan berbagai ekspresi atau ungkapan bermakna dalam teori maupun praktik kepada dua konsekuensi paling fundamental dari tauhid, yakni prinsip kesatuan kosmis, khususnya kesatuan dunia alam, dan prinsip kesatuan pengetahuan dan sains. Para saintis-filosof Muslim menjadikan dua konsekuensi tersebut sebagai fondasi maupun tujuan sains. Ketika mereka berhasil memperluas cakrawala sains dengan menciptakan pengetahuan baru, mereka semakin bertambah yakin pada kebenaran tujuan sains tersebut di atas. Melalui pembuktian adanya kesaling-berkaitan seluruh bagian dari alam semesta yang diketahui, mereka pun semakin yakin bahwa kesatuan kosmis membuktikan dengan jelas Keesaan Allah.
Tidak tersedia versi lain