Text
Tuntunan thaharah dan shalat : menurut al-Qur'an dan as-sunnah
Judul asli:
- Al-Fiqh al-Muyassar
- Mukhtasar
Sungguh merupakan karunia dan rahmat Allah yang besar bahwa kita dijadikan sebagai khaira ummah (sebaik-baik umat), kemudian dipilihkan untuk kita syariat yang paling lengkap dan Nabi yang paling mulia, yaitu Nabi kita Muhammad. Beliau telah menyampaikan risalah, menunaikan amanat dan berjihad di jalan Allah تبال sebenar-benar jihad. Beliau telah menjelaskan segala apa yang diwajibkan oleh Allah atas kita baik persoalan akidah maupun syariat yang terdiri dari ibadah, muamalah dan akhlak.
Di antara cabang ibadah adalah thaharah (bersuci) dan shalat. Keduanya merupakan cabang ibadah yang berkaitan erat. Melihat keterkaitan yang erat antara kedua pembahasan tersebut dengan kehidupan setiap Muslim pada setiap waktu, pagi, siang, malam, di saat mukim (menetap) atau bepergian, ditambah lagi ketidakme- ngertian sebagian orang terhadap hukum-hukum seputar keduanya, serta banyaknya buku tentang tuntunan thaharah dan shalat yang beredar di tengah masyarakat namun sedikit sekali yang mem- perhatikan keshahihan dan akurasi dalilnya, maka kami memandang perlu untuk mengumpulkan dua topik pembahasan tersebut dalam satu risalah yang pemaparannya lebih ringkas dan dengan tema; "Tuntunan Thaharah dan Shalat Menurut al-Qur'an dan as-Sunnah".
Tidak tersedia versi lain