Text
Manajemen madrasah : teori, strategi, dan implementasi
Bibliografi : hlm. 163-165
Masa depan madrasah sangat ditentukan oleh faktor manajerial. Madrasah kecil akan berkembang secara signifikan manakala dikelola secara profesional. Dengan pengelolaan yang sama, madrasah yang sudah maju akan bertambah maju lagi. Sebaliknya, madrasah yang telah maju akan mengalami kemunduran tatkala manajemennya tidak terurus dengan baik. Sementara itu, jika mengabaikan manajemen, madrasah yang kecil akan gulung tikar dalam menghadapi tantangan yang multidimensi. Tantangan itu bisa berupa tuntutan- tuntutan mutu pendidikan yang harus sesuai standar pendidikan nasional, lulusan yang berkualitas, pengembangan metodologi, kemampuan manajerial, kompetisi global, dan lain-lain. Semua tantangan itu terakumulasi menjadi satu tantangan besar yang memaksa madrasah untuk mengadakan perubahan manajemen. Sebab, manajemen adalah kunci keberhasilan untuk mencapai kesuksesan dalam mengelola sebuah madrasah.
Dalam kaitan itu, kehadiran buku Manajemen Madrasah (Teori, Strategi, dan Implementasi) ini dapat dijadikan sebagai referensi dalam mengelola manajemen madrasah yang baik. Penulis buku ini berhasil mengulas secara luas dan mendalam seputar strategi mewujudkan madrasah bermutu, guna mengembangkan madrasah sebagai salah satu lembaga pendidikan Islam yang berkelas, terkemuka, unggul dan kredibel. Dengan bahasa yang mudah dicerna dan bahasan yang lengkap serta mudah untuk diterapkan, buku ini mengungkap kunci sukses untuk membangun madrasah sebagai lembaga pendidikan Islam yang berkualitas.
Tidak tersedia versi lain