Text
Menyibak tirai selimut surga
Buku ini membahas tentang surga dan berbagai hal yang terkait dengannya. Sebagai tempat kembali yang terbaik di sisi Allah, surga dipenuhi dengan segala kenikmatan, kebahagiaan dan keindahan yang paripurna. Bagaimana kemegahan istana-istananya; keindahan interior kamar dan ranjang-ranjangnya; kesucian bidadari-bidadarinya nan jantik jelita yang belum pernah terjamah oleh siapapun baik manusia maupun jin. Berbagai-bagai fasilitas dan kenikmatan yang mempesona, tentang pakaian dan perhiasan, makanan dan minuman semuanya tersedia di dalam surga.
Buku ini juga membahas tentang ihwal para penghuninya; orang-orang yang telah dinyataka masuk surga; mereka yang disebut-sebut Nabi berada di dalamnya, dan orang-orang yang menjadi calon penghuni surga. Surga sebagai derajat yang tertinggi dengan segala kenikmatan, keindahan dan kebahagiaan yang sempurna di sisi Allah, tentu untuk mencapainya tidaklah semudah membalik tangan. Jalan menuju padanya diibaratkan sebagai sebuah pendakian yang menjulang dan penuh tantangan. Seseorang tidak akan dapat sampai ke dalamnya bila ia tidak mampu menapaki jalan pendakian dan menyibak tirai yang menyelimutinya.
Bagaimana cara menapaki jalan dan membuka tirai yang menyelimutinya, sehingga dapat sampai di dalamnya, juga di bahas di dalam buku ini.
Tidak tersedia versi lain